Minggu, 31 Mei 2015

Kegiatan Mengajar Anak yang Rentan Keempat | 13/05/2015

Hari ini adalah hari terakhir kami mengajar di sanggar kemanggisan, kami sedikit bingung karena anak sanggar yang hari ini datang sangat sedikit. Setelah saya tanyakan kepada nenek pengurus sanggar, ternyata pada kemarin sore banyak anak sanggar yang sudah belajar lagi dengan mentor dari kelompok TFI yang lainnya sehingga beberapa diantara mereka sudah lelah belajar dan ingin beristirahat, pemebelajaranpun kami lanjutkan. Dikarenakan ini hari terakhir kelompok kami mengajar di sanggar ini, kamipun membagikan sedikit makanan dan gantungan kunci kepada anak-anak.

Christian Elsandi Teja | 1801392705

Kegiatan Mengajar Anak yang Rentan Ketiga | 12/05/2015

Pada hari ketiga, tidak biasanya anak sanggar yang menunggu kami sedikit berkurang. Setelah berunding dengan kelompok kami, akhirnya kami memutuskan untuk membagi tugas mentor. Ada yang mengajar seperti biasa dan ada yang berkeliling ke rumah2 sekitar untuk menjemput anak yang belum datang ke sanggar. Saya mendapat bagian untuk menjemput anak yang belum datang. Saya berkeliling dan melihat ada halaman yang sedikit luas. Saya melihat banyak anak-anak yang sedang bermain layangan. Ternyata mereka adalah anak sanggar yang sebelumnya datang untuk belajar. Ternyata mereka bermain karena mengira para mentor tidak datang. Kami baru sadar bahwa hari ini kami telat 10 menit untuk sampai ke sanggar tersebut. Akhirnya saya mengantarkan anak-anak kembali ke sanggar dan belajar seperti biasa.


Christian Elsandi Teja | 1801392705

Kegiatan Mengajar Anak yang Rentan Kedua | 30/04/2015

Esok harinya, kami datang kembali pada jam 8 pagi, dan sudah banyak anak sanggar yang menunggu kami untuk belajar bersama. Hari ini saya mendapatkan giliran untuk mengajar anak kecil setara kelas 1-2 SD. Karena anak kecil lebih suka bermain maka saya coba menggabungkan permainan ke dalam pembelajaran, tetapi entah kenapa anak kecil ini tidak terlalu merespon saya. Setelah berdiskusi dengan teman mentor yang lain, kami memutuskan untuk bertukar mentor kepada yang sebelumnya telah mengajar anak ini agar lebih interaktif dan mau belajar. Akhirnya pembelajaranpun selesai, dan kamipun kembali mengakhiri hari ini dengan bermain games dan membagikan hadiah.


Christian Elsandi Teja | 1801392705

Kegiatan Mengajar Anak yang Rentan Pertama | 29/04/2015



Saya dari kelompok 3. Kelompok kami menentukan untuk mengajar sebagai pekerjaan sosial kami. Pada awalnya kami mempunyai 2 pilihan tempat untuk mengajar, yaitu; sanggar yang terletak di belakang BINUS SQUARE dan sanggar yang terletak dekat dengan BINUS KIJANG, tetapi karena pertimbangan jarak dan waktu kami menentukan untuk memilih sanggar yang terletak pada belakang BINUS SQUARE. Pemilik sanggar tersebut adalah seorang bapak berusia kurang lebih 30 tahun, sementara yang biasa mengurusi sanggar tersebut adalah seorang nenek yang sudah lanjut usia. Sudah banyak dana yang dihabiskan oleh pemilik sanggar tersebut yaitu sekitar 12 juta rupiah per bulannya.

Pada pertemuan pertama kami melakukan perkenalan terlebih dahulu. Mentoring pun kami mulai dengan membagi-bagi kelompok anak berdasarkan usia atau level kelas disekolahnya. Kebetulan saya mendapatkan tanggung jawab anak yang sedang menduduki kelas 4-5 SD, sehingga tidak terlalu sulit untuk diatur belajar. Setellah pembelajaran selesai, kami mengadakan sedikit games tebak gerakan kepada seluruh anak sanggar, dan membagi hadiah kepada pemenangnya.

Christian Elsandi Teja | 1801392705